Memulai Bisnis Travel, Bisnis travel (perjalanan) terutama wisata cukup menjanjikan dewasa ini. Semakin tinggi kesibukan seseorang, tujuan wisata menjadi hal yang dibutuhkan untuk melakukan penyegaran kembali (refreshing). Bahkan travelling sudah menjadi tren gaya hidup para millenial.
Mungkin kita tidak mengira bahwa bisnis travel merupakan usaha yang dapat dimulai dengan modal usaha yang kecil alias minim. Dan memulainya pun hanya memerlukan ketekunan dan kemampuan lobby yang cukup bagus serta pandai melihat peluang. Bagi kita yang tinggal di negara banyak tujuan wisata, berbisnis travel itu sangat menjanjikan.
Untuk mempersiapkan segala sesuatunya, kita tidak perlu menyiapkan hal-hal yang bersifat administratif dan membutuhkan ketersediaan finansial yang lebih.
Cara Mudah Memulai Bisnis Travel
Agar bisnis travel yang Anda rintis sukses, Anda perlu melakukan perencanaan dan persiapan yang matang. Bisnis yang baik memerlukan persiapan yang menyeluruh, bukan hanya perencanaan dari segi finansial, tapi juga perencanaan konsep, ide, serta hal-hal lain yang tidak dapat dilihat secara fisik. Ketahui hal-hal yang harus Anda persiapkan untuk memulai bisnis travel yang sukses.
1. Melakukan Riset Tentang Pariwisata
Memulai bisnis travel tentunya sangat berbeda dengan Anda melakukan liburan sendiri. Anda perlu melakukan riset mendalam tentang apa saja yang Anda butuhkan, berapa modal yang Anda perlukan, serta siapa yang akan menjadi target market bisnis travel Anda?
Apakah mahasiswa kuliahan atau pekerja kantoran? Paket liburan seperti apa yang mereka sukai? Apakah liburan singkat dan murah, atau liburan lama yang menginap di hotel bintang 5? Selain itu strategi seperti apa yang harus Anda gunakan agar calon konsumen Anda tertarik dengan produk dan jasa yang Anda tawarkan? Untuk bisa mendapatkan jawabannya, untuk itu Anda perlu melakukan riset terlebih dahulu mengenai bisnis travel yang akan Anda jalankan.
2. Mementukan Anda Hendak Fokus ke Bisnis Travel yang Mana
Ada banyak sekali jenis bisnis travel yang ada, misalnya agen perjalanan ke luar negeri, dan ada juga agen perjalanan bisnis untuk perusahaan. Dikarenakan Anda baru memulai bisnis travel, maka sebaiknya Anda fokus ke 1 bisnis travel terlebih dahulu.
Jika Anda memilih fokus ke traveling ke luar negeri, maka Anda bisa coba belajar mengatur satu perjalanan kecil terlebih dahulu. Setelah Anda mulai terbiasa dengan prosesnya, maka Anda bisa mulai mengatur travel lainnya.
3. Membuat Profil Usaha
Setelah Anda menentukan jenis usaha travel yang akan digeluti, buatlah profil usaha. Tulis profil usaha Anda dengan baik dan meyakinkan calon pengguna jasa Anda. Karena kredibilitas bisnis Anda dipengaruhi oleh profesionalitas pada profil yang tertera. Tulis profil usaha Anda dan keunggulan yang diberikan.
Lengkapi profil usaha Anda dengan foto yang bagus atau animasi bergerak yang menarik perhatian. Karena profil inilah sebagai alat jual untuk dapat menawarakan jasa. Semakin menarik gambar, maka semakin besar kemungkinan mendapatkan peluang lebih banyak pengguna jasa kita.
4. Menentukan Paket Traveling yang Sesuai
Selanjutnya adalah Anda perlu membuat paket liburan seperti apa yang akan ditawarkan kepada konsumen. Walaupun minat masyarakat terhadap travelling sudah lebih baik, namun Anda perlu pastikan bila biaya paket travelling yang Anda tawarkan cukup bersaing dan sesuai dengan kondisi keuangan calon konsumen Anda.
Anda bisa membuat paket travelling menarik yang lengkap. Contohnya Anda bisa coba membuat paket liburan di Singapura selama 3 hari 2 malam dengan harga dibawah Rp. 4 juta yang sudah termasuk tiket pesawat pulang-pergi, penginapan, tempat wisata, transportasi dari bandara ke tempat tujuan, dan makan selama di sana. Jangan lupa tawarkan juga diskon atau promo spesial jika mereka mengajak teman atau pasangan ya, sehingga bisnis Anda bisa semakin menguntungkan.
5. Memanfaatkan Website dan Media Sosial
Di era digital ini, calon konsumen bisa mencari apa saja yang ingin mereka ketahui dengan sebuah ponsel saja. Ingin mencari travel tepercaya? buka website. Ingin mengetahui harga paket liburan? buka media sosial. Atau, jika calon konsumen ingin melihat testimoni? buka saja website resmi agen travel atau media sosial mereka.
Membuat website resmi dan juga media sosial sangat penting di zaman sekarang. Selain membuat bisnis Anda lebih profesional, memiliki keduanya akan membuat Anda lebih tepercaya di mata calon konsumen. Isilah website Anda dengan berbagai informasi lengkap tentang bisnis Anda.
Jangan lupa untuk memanfaatkan media sosial seperti Instagram, TikTok, YouTube, Twitter, dan juga Facebook sebagai sarana pemasaran Anda. Buatlah beragam konten yang menarik dan sesuaikanlah dengan tren yang ada. Dengan begitu, calon konsumen akan tertarik untuk melihat-lihat akun Anda.
“Banyak jalan menuju roma” Rupanya kata-kata mutiara ini banyak memberikan inspirasi bagi kita, bahwa segala sesuatunya akan dapat terjadi hanya dengan sebuah niat, serta kerja keras dan pengorbanan tanpa lelah untuk mewujudkannya dan terus belajar tanpa mengenal lelah dan bosan. Dan untuk memulai bisnis travel ini, kita dapat melakukannya dengan biaya yang minim dan hanya memerlukan kemauan serta kemampuan yang harus terus kita asah untuk memulainya.